Jika kamu seorang mahasiswa, guru, atau pekerja kantoran, printer yang bagus merupakan salah satu barang wajib yang harus kamu miliki di rumah. Tanpa memiliki printer, kamu tidak akan dapat menyelesaikan pekerjaan dengan tuntas.
Fungsi printer sendiri adalah untuk mencetak dokumen dan juga mencetak foto. Kedua hal ini sangat erat kaitannya bagi orang-orang yang sudah disebutkan di atas.
Printer memiliki berbagai macam jenis, yaitu :
- Printer Laser Jet
- Printer Thermal
- Printer Dot Matrix
- Bubble Jet
- Printer Ink Jet (paling sering digunakan)
Jika kamu belum punya printer, berikut kami berikan beragam rekomendasi printer terbaik yang bisa kamu miliki. Awas, jangan sampai salah pilih ya!
1. HP Deskjet 3775
Printer yang diklaim oleh HP (hewlett packard) sebagai printer all-in-one terkecil di dunia ini merupakan salah satu produk unggulan mereka.
Karena memiliki ukuran ultracompact (sangat ringkas) ini, kamu dapat dengan mudah membawa printer ini kemana-mana. Bolak-balik dari kantor ke rumah juga oke. Bobot total printer ini cukup ringan, kira-kira hanya 6 kg.
Soal koneksi, tidak perlu diragukan karena sangat mudah connect dan kompatibel dengan berbagai macam OS (operating system) baik windows, OSX maupun linux.
2. Canon Pixma TS307
Printer ini bisa jadi andalan kamu yang masih duduk di bangku perkuliahan. Selain harganya yang murah banget, fitur yang dimiliki printer ini juga sangat modern sangat membantu kelancaran kuliahmu.
Mau cetak dokumen? Nggak perlu repot harus pindah file ke laptop/komputer karena printer ini bisa cetak dokumen langsung dari smartphone kamu.
3. Canon Pixma MX497
Brand Canon sudah sangat sering memproduksi printer yang ringkas serta multifungsi, salah satunya Canon Pixma MX497 ini. Dari segi koneksi, tidak perlu repot karena dapat connect dengan smartphone dan tablet menggunakan WiFi serta bluetooth.
Printer yang satu ini memiliki memori untuk menyimpan 19 nomor kontak dan juga 50 lembar pengiriman maksimal.
Sering lupa mematikan printer? Tidak usah khawatir, karena printer ini memiliki fitur otomatis mati jika lama tidak digunakan. Keren kan?
4. HP Deskjet 1112
Desain printer ini memang terlihat sangat sederhana, akan tetapi jangan remehkan performanya. Printer ini bisa mencetak dokumen dengan sangat cepat, cocok untuk Anda yang sering dikejar deadline.
Menggunakan cartridge jenis HP 803 membuat printer ini dapat bertahan mencetak hingga 300 lembar.
5. Epson L385
Printer ini sangat cocok untuk dibeli & dipasang di kantor kamu. Karena selain ngeprint, printer Epson yang satu ini juga memiliki fungsi scan & photocopy.
Printer ini sudah menggunakan teknologi contact imagine censor yang membuat hasil cetakannya bagus dan tahan lama.
Epson L385 juga telah menggunakan teknologi inktank yang dapat membuat produk ini lebih awet dibanding printer lain.
Jika dibandingkan dengan merk lain, harga printer Epson juga lebih rasional jika dibandingkan dengan kualitas yang didapat.
6. Fuji Xerox M115W
Printer ini memiliki fitur unggulan yaitu rubber dual-roller di bagian paper-feed, solusi untuk kamu yang sering ngalamin kejadian kertas nyangkut. Dijamin pake printer ini langsung berkurang!
Fitur tersebut juga membuat kertas berjalan mulus dan tidak terlipat. Selain itu, fitur photocopy-nya dapat diatur di bagian panel bodinya.
7. Epson L3110
Printer satu ini merupakan jenis all-in-one ink tank printer, yaitu tangki yang sudah diintegrasikan ke dalam printer. Hal ini membuat kecepatan printer dalam mencetak meningkat dan penggunaan tinta menjadi lebih efisien.
Selain ngeprint dokumen, kamu juga bisa mencetak foto sampai ukuran 4R dengan cepat.
8. Zebra GT820
Meskipun merknya tidak seterkenal Epson dan Canon, akan tetapi produk besutan Zebra sebenarnya banyak yang bagus. Salah satunya printer Zebra GT820 ini.
Printer ini cocok digunakan untuk kantor serta pabrik dengan kebutuhan pengadaan barang karena hanya bisa ngeprint barcode.
9. HP Laserjet M102A
Produk ini merupakan salah satu printer monokrom dengan teknologi laser besutan HP. Meskipun hanya dapat mencetak warna putih dan hitam saja, akan tetapi kamu akan kaget dengan kecepatan cetaknya.
Penggunaan tintanya begitu efisien dan optimal, sehingga tidak akan meninggalkan sisa. Dilengkapi juga dengan fitur auto power off, sehingga mesin akan diam jika tidak digunakan.
10. Fuji Xerox M225DW
Pengen terjun ke bisnis percetakan? Fuji Xerox M225DW cocok banget jadi pilihanmu. Mesin cetak ini cukup modern, dapat menampung banyak kertas serta cepat dalam mencetak.
Printer ini memiliki 3 buah koneksi, yaitu USB, Wi-fi dan juga WLAN.
11. Canon Pixma G3000
Printer Canon yang satu ini merupakan salah satu produk modern dari Canon, karena memiliki fitur cloud storage (file disimpan di cloud/awan/internet).
Tabung tinta juga mudah diisi ulang karena memiliki integrasi yang baik.
12. Brother HL-1201
Meskipun hanya dapat mencetak warna hitam dan putih saja, kamu ga perlu khawatir karena printer ini dapat mencetak dengan cepat dan kualitas yang tajam (hingga resolusi 600 Dpi).
13. Panasonic KX-MB 2235
Panasonic selain dikenal banyak memproduksi alat elektronik seperti TV, AC, speaker, dan lain sebagainya, ternyata juga memproduksi printer.
14. HP Deskjet Ink Advantage 2135
Salah satu keunggulan printer ini adalah tidak terlalu besar, sehingga tidak memerlukan space yang luas.
Printer ini bisa mencetak dokumen hitam putih hingga 7.5 lembar/menit, dan dokumen warna mencapai 5.5 lembar/menit. Sangat cocok buat kamu yang males nunggu lama.
15. CANON PIXMA MG2570S
Printer multifungsi ini dapat digunakan untuk print, scan dan copy. Karena memiliki resolusi hingga 48000 Dpi, membuat printer ini dapat menghasilkan cetakan yang berkualitas.
16. Epson L120
Printer Epson yang satu ini sangat cocok untuk kamu yang sedang merintis usaha kecil-kecilan, karena biaya operasionalnya sangat terjangkau. Tipe tinta yang digunakan adalah T6641-T6644, harga di pasaran sangat murah.
17. Brother DCP-T300
Brand Brother merupakan salah satu brand yang malang melintang di dunia perprinteran, printer Brother DCP-T300 merupakan salah satu produk unggulannya.
Kelebihan printer ini adalah karena memiliki input tray kertas yang besar, mencapai 100 lembar.
Kalo kamu cari printer yang bisa mencetak beragam dokumen dengan ukuran yang berbeda-beda, mesin cetak ini cocok banget buat kamu.